1. Tahap Persiapan
Dilakukan untuk mempersiapkan apa yang dibutuhkan dalam pembuatan tanaman hias hidrojell
Berikut cara pembuatan tanaman hias hidrojell
Alat dan bahan:
a. hidrojell (bola jelli)
b. Pot / vas bunga
c. saringan
d. air matang (suhu sedang)
e. tanaman hias
2. Tahap Pengolahan
Dilakukan untuk memperkenalkan cara membuat tanaman hias hidrojell
dari cara membuat jelli sampai proses penanamannya.
Cara membuat jelli:
a. Tuangkan air sebanyak 1500ml ( 1 botol plastik besar) ke dalam wadah. Dianjurkan air matang agar hidrogel tetap steril. Suhu air sedang ( tidak panas dan tidak dingin)
b. Masukkan hidrogel kering ke dalam wadah yang sudah terisi air, lalu aduk sekitar 10 detik, diamkan selama 4 jam
c. Tiriskan, Bilas 1kali dengan air biasa lalu tiriskan kembali selama 30 menit
3. Tahap Penanaman
a. Masukan Hidrojel / bola jelli yang sudah mengembang ke dalam pot/vas tanaman hias
b. Tanam tanaman hias dalam pot/vas tersebut
c. Tempatkan pot/vas jauh dari sinar matahari
Penanaman tanaman hias ditanam pada pot yang transparan agar bola-bola jelli yang berwarna-warni tampak dari luar dan terlihat lebih menarik. Hal ini dilakukan untuk memberikan nilai tambah pada tanaman hias hidrojell agar terlihat lebih menarik, praktis, efisien sehingga meningkatkan nilai jual.
4. Tahap Pemasaran
Tahap pemasaran dilakukan untuk memperkenalkan produk tanaman hias hidrojell serta menarik minat konsumen. Salah satu upaya untuk memperkenalkan tanaman hias hidrojell ini dapat dilakukan dengan memaparkan keunggulan tanaman hias hidrojell dan cara pembuatan serta penanaman yang sangat sederhana. Selain perawatan yang sangat mudah, untuk memperkenalkan produk ini bisa dilakukan dengan menyebarkan brosur dan mengadakan semacam bazar khusus untuk tanaman hias, terutama tanaman-tanaman atau bunga-bunga khas Indonesia. Untuk memperkenalkan tanaman hias hidrojell, serta menarik minat para konsumen untuk membelinya. Pemasaran dapat dilakukan dengan cara menyebarkan brosur (untuk home industry) ataupun menggunakan spanduk dan iklan di televisi (untuk industri skala besar).
5. Tahap Distribusi
Tahap distribusi dilakukan untuk menyalurkan produk tanaman hias hidrojell salah satunya dengan mendistribusikan ke toko-toko tanaman atau tempat pariwisata. Adapun toko-toko yang menjadi tempat pendistribusian tanaman hias hidrojell adalah toko-toko tanaman yang berada di daerah Malang kota untuk menambah keindahan kota dan mengurangi polusi udara.